Contoh Penilaian Sikap Kurikulum 2013 SD dan SMP Pdf




Dalam penilaian autentik kurikulum 2013 guru selain menilai pengetahuan, keterampilan juga wajib menilai sikap peserta didik. Untuk anda yang mencari format penilaian sikap kurikulum 2013 SD atau SMP excel silahkan bisa mendownloadnya di  Aplikasi Exel Format Penilaian Kurikulum 2013  , kali ini blog mediailmu22 akan memberikan contoh Contoh Penilaian sikap kurikulum 2013 SD dan SMP pdf . untuk memudahkan kami tidak memberikan dalam format pdf namun dalam format langsung, jadi anda bisa membacanya tanpa menggunakan pdf reader. Format penilaian sikap ini mengacu kepada penilaian kurikulum 2013 terbaru, bisa digunakan di SD atau SMP atau yang sederajat.

penilaian sikap kurikulum 2013 pdf,  penilaian kurikulum 2013 sd,  format penilaian kurikulum 2013,  penilaian autentik kurikulum 2013,  penilaian kurikulum 2013 terbaru

Dasar Penilaian Sikap Kurikulum 2013 Revisi

Untuk membuat penilaian sikap dibutuhkan dulu pemahaman tentang penilaian sikap sebagai berikut. Penilaian sikap dilakukan untuk mengetahui tingkat perkembangan sikap spiritual dan sikap sosial siswa. Memperhatikan Permendikbud Nomor 21 Tahun 2016, sikap spiritual yang dimaksud meliputi keimanan dan ketakwaan. Sementara itu, sikap sosial mencakup kejujuran, kedisiplinan, kesantunan, kepercayaan diri, kepedulian (toleransi, kerjasama, dan gotong royong), dan rasa tanggung jawab.

Berdasarkan Permendikbud Nomor 24 Tahun 2016, mata pelajaran Pendidikan Agama dan Budi Pekerti dan PPKn memiliki KD-KD yang diturunkan dari KI-1 dan KI-2. Butir-butir nilai sikap spiritual maupun sikap sosial pada kedua mata pelajaran tersebut selalu dikaitkan dengan substansi tertentu. Oleh karena itu, penilaian pemerolehan butir-butir nilai sikap pada kedua mata pelajaran terse- but dikaitkan dengan substansi yang dipelajarinya. Hal ini berbeda dengan pe- nilaian sikap pada mata pelajaran lainnya yang TIDAK terkait dengan substansi tertentu karena tidak memiliki KD-KD sikap spiritual maupun sosial.

Penilaian sikap dimaksudkan untuk mengetahui tingkat pemerolehan nilai- nilai spiritual maupun sosial apakah pada tahap menerima, menanggapi, menghargai, menghayati, atau mengamalkan nilai-nilai. Seorang siswa dika- takan pada tahap menerima nilai apabila yang bersangkutan bersedia meneri- ma suatu nilai dan memberikan perhatian terhadap nilai tersebut. Sementara itu, seorang siswa pada tingkat menanggapi nilai ketika siswa tersebut mau merespon secara positif terhadap suatu nilai dan ada rasa puas dalam membicarakan nilai tersebut. 

Isi Format penilaian sikap kurikulum 2013

Penilaian sikap ini meliputi rubrik, pedoman penskoran dan instrumen. Sehingga bisa digunakan saat guru menyusun RPP. Adapun format penilaian sikap kurikulum 2013 SD atau SMP excel bisa anda download DISINI.

 Instumen Penilaian sikap kurikulum 2013

Berikut adalah contoh instrumen penilain sikap
No.
Aspek yang dinilai
3
2
1
Keterangan
1.
Rasa ingin tahu (Curiosity)




2.
Ketrampilan dan Ketelitian dalam obervasi





3.
Tekun dan Tanggung jawab dalam belajar dan bekerja baik secara individu maupun berkelompok




4.
Ketrampilan berkomunikasi pada saat belajar








Rubrik Penilaian Sikap Kurikulum 2013 Revisi
Aspek yang dinilai
Rubrik
Menunjukkan rasa ingin tahu
3:   menunjukkan rasa ingin tahu yang besar, antusias, aktif dalam   dalam kegiatan kelompok
2:   menunjukkan rasa ingin tahu, namun tidak terlalu antusias, dan baru terlibat aktif dalam kegiatan kelompok ketika disuruh
1:   tidak menunjukkan antusias dalam pengamatan, sulit terlibat aktif dalam kegiatan kelompok  walaupun telah didorong untuk terlibat
 Ketrampilan dan Ketelitian



3.      Melakukan observasi dan pengklasifikasikan makhluk sesuai prosedur
2.      Melakukan observasi dan pengklasifikasikan makhluk sesuai teliti
1.    Melakukan observasi dan pengklasifikasikan makhluk hidup sesuai prosedur,  kurang hati-hati dalam melakukan percobaan
Tekun dan tanggung jawab dalam belajar dan bekerja baik secara individu maupun berkelompok
3:   tekun dalam menyelesaikan tugas dengan hasil terbaik yang bisa dilakukan, berupaya tepat waktu.
2:   berupaya tepat waktu dalam menyelesaikan tugas, namun belum menunjukkan upaya terbaiknya
1: tidak berupaya sungguh-sungguh dalam menyelesaikan tugas, dan tugasnya tidak selesai
Berkomunikasi
3.       aktif dalam tanya jawab, dapat mengemukaan gagasan atau ide, menghargai pendapat siswa lain
2.      aktif dalam tanya jawab,  tidak ikut  mengemukaan gagasan atau ide, menghargai pendapat siswa lain
1.   aktif dalam tanya jawab,  tidak ikut  mengemukaan gagasan atau ide, kurang menghargai pendapat siswa lain

Belum ada Komentar untuk "Contoh Penilaian Sikap Kurikulum 2013 SD dan SMP Pdf "

Posting Komentar

Silahkan Komentar disini....Terimakasih Telah Memberikan Komentar ... !!!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

MODUL, PTK BISA PESAN DISINI !!
Download Button Download Button Download Button Download Button