Download Contoh PTK SMA /SMK : Penerapan Model Pembelajaran Project Based Learning (PBL) Untuk Meningkatkan Kualitas Pembelajaran Pada Mata Pelajaran Prakarya Dan Kewirausahaan Pada Siswa Kelas XI SMA/SMK
18_04
Edit
Berikut adalah PTK atau Penelitian Tindakan Kelas Kurikulum 2013 Model Pembelajaran PBL, mata pelajaran prakarya untuk jenjang SMA/SMK dengan judul Penerapan Model Pembelajaran Project
Based Learning Untuk Meningkatkan Kualitas Pembelajaran Pada Mata Pelajaran
Prakarya Dan Kewirausahaan Pada Siswa Kelas XI SMA/SMK...............................
Jika anda memerlukan PTK ini secara lengkap bisa anda dapatkan dengan menghubungi tim mediailmu22 melalui SMS/WA di 081221773848. kami akan siap membantu anda dalam menyusun PTK pesanan anda sesuai dengan yang anda butuhkan.
A.
Latar Belakang
Berbagai upaya dilakukan pemerintah dalam meningkatkan
kualitas pendidikan nasional, diantaranya pembaharuan kurikulum, peningkatan
kualitas tenaga pendidik, penataan manajemen pendidikan serta penerapan
teknologi informasi pendidikan (Ramadhani, 2013:2). Salah satu upaya pemerintah
dalam meningkatkan kualitas pendidikan adalah dengan pemberlakuan kurikulum
2013 (Faruq, 2013:3). Pemberlakuan kurikulum 2013 merupakan bagian dari
strategi untuk meningkatan capaian pendidikan. Dalam hal ini kurikulum 2013
diorientasikan agar terjadi peningkatan dan keseimbangan antara kompetensi
sikap, keterampilan, dan pengetahuan (Rochman dan Madi, 2015:1).
Penulis menemukan permasalahan yang secara spesifik pada
pembelajaran parakarya dan kewirausahaan di kelas XI Mesin A SMK
.......................... Permasalahan yang ditemukan diantaranya adalah kegiatan
pembelajaran yang seharusnya berpusat pada peserta didik masih didominasi oleh
peran guru sebagai transformator pengetahuan. Guru belum mengembangkan strategi
dan metode pembelajaran yang menstimulus siswa untuk menentukan, merancang, dan
menyelesaikan proyek untuk menghasilkan sebuah karya atau produk.
Permasalahan lain selain di atas, adalah dalam aktivitas
siswa juga ditemui beberapa kekurangan diantaranya siswa kurang aktif dalam
proses pembelajaran. Hal tersebut didasarkan pada kegiatan pembelajaran yang
belum mempersilakan siswa untuk mengajukan gagasannya sendiri mengenai suatu
tema yang mereka pelajari. Belum ada pembelajaran penugasan proyek yang
menekankan pada kegiatan penelitian berdasarkan suatu topik yang telah
ditentukan dalam pembelajaran.
Berdasarkan masalah tersebut di atas menjadi penyebab masih
rendahnya hasil belajar siswa kelas XI Mesin A di SMK Negeri ............................ Dari nilai
tes sebelum menggunakan metode project based learning pada materi seni ukir
pada 17 siswa, sebanyak 41% siswa memiliki nilai kurang dari KKM, sedangkan
baru sebanyak 59% siswa yang memiliki nilai di atas KKM. Pelaksanaan
pembelajaran prakarya dan kewirausahaan pada siswa kelas XI Mesin A di SMK
Negeri .................masih belum mampu mengembangkan potensi siswa secara utuh dan belum memberikan kesempatan kepada siswa
untuk mengalami pembelajaran yang bermakna. Meninjau kenyataan tersebut, untuk
menyelesaikan masalah, penelti bersama tim kolaborator menetapkan alternatif
dengan menerapkan suatu pendekatan berbasis proyek agar siswa dapat terlibat
secara aktif dalam pembelajaran.
Alternatif pemecahan masalah tersebut diperkuat dalam
Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 65 Tahun 2013 Tentang Standar
Proses Pendidikan Dasar dan Menengah yang menjelaskan bahwa untuk mendorong
kemampuan peserta didik menghasilkan karya kontekstual, baik individual maupun
kelompok maka sangat disarankan menggunakan pendekatan pembelajaran
yang menghasilkan karya berbasis pemecahan masalah (project based learning).
Penerapan project
based learning terbukti dapat meningkatkan prestasi belajar dan keaktifan
siswa. Dari uraian permasalahan dan temuan empiris di atas, penerapan pembelajaran
project based learning dalam
pembelajaran prakarya dan kewirausahaan kelas XI Mesin A di SMK Negeri ......................... diharapkan dapat meningkatkan kualitas pembelajaran yang meliputi keterampilan
guru, aktivitas siswa, maupun hasil belajar siswa. Selain itu, penerapan
pembelajaran project based learning
diharapkan mampu menciptakan suasana belajar yang bermakna dan menyenangkan
sehingga dapat membantu peserta didik dalam mengembangkan potensinya secara
utuh dan mencapai kompetensi yang telah ditentukan.
Berdasarkan uraian latar belakang tersebut, peneliti akan
mengkaji melalui Penelitian Tindakan Kelas dengan judul “Penerapan Model
Pembelajaran Project Based Learning untuk Meningkatkan
Kualitas Pembelajaran pada Mata Pelajaran
Prakarya dan Kewirausahaan pada Siswa Kelas XI Mesin A di SMK Negeri ......................... Tahun Ajaran .........................”.
B.
Rumusan Masalah
Rumusan masalah secara umum dalam penelitian ini adalah
“Apakah melalui penerapan model pembelajaran project based learning dapat meningkatkan kualitas pembelajaran
pada mata pelajaran prakarya dan kewirausahaan siswa kelas XI Mesin A di SMK
Negeri ......................... Tahun Ajaran .........................?
C.
Tujuan Penelitian
Berdasarkan rumusan masalah di atas maka peneliti menentukan
tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui “Apakah melalui penerapan
model pembelajaran project based learning
dapat meningkatkan kualitas pembelajaran pada mata pelajaran prakarya dan
kewirausahaan siswa kelas XI Mesin A di SMK Negeri ......................... Tahun Ajaran ..........................
D.
Manfaat Penelitian
Manfaat yang diharapkan dari penelitian tindakan kelas ini adalah
sebagai berikut.
1. Manfaat
Teoritis,
bertambahnya khazanah keilmuan
yang berkaitan dengan metode pembelajaran project based learning.
2. Manfaat
Praktis,
Bagi Guru, Mampu menganalisa terjadinya permasalahan-permasalahan
pembelajaran dan mampu mengatasi permasalahan kesulitan
siswa pada mata pelajaran prakarya dan kewirausahaan. Dan mampu menumbuhkan suasana pembelajaran yang kondusif dan
meningkatkan kemandirian siswa.
3. Bagi
peneliti,
dapat menambah wawasan dalam
pelaksanaan pembelajaran yang lebih menyenangkan.
4. Bagi sekolah, Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai bahan
masukan untuk memecahkan solusi kesulitan belajar siswa sehingga prestasi
belajar siswa meningkat.
Demikian contoh PTK SMA/SMK kurikulum 2013 dengan judul Penerapan Model Pembelajaran Project Based Learning Untuk Meningkatkan Kualitas Pembelajaran Pada Mata Pelajaran Prakarya Dan Kewirausahaan Pada Siswa Kelas XI SMA/SMK............................... Jika anda memerlukan PTK ini secara lengkap bisa anda dapatkan dengan menghubungi tim mediailmu22 melalui SMS/WA di 081221773848. kami akan siap membantu anda dalam menyusun PTK pesanan anda sesuai dengan yang anda butuhkan.